Your Online Beauty Destination

Hai, Girls!

Sekarang ini bermakeup sudah merupakan kegiatan wajib khususnya buat para perempuan ya. Nggak cuma cewek-cewek berusia 20 tahunan keatas saja yang pakai make up, bahkan cewek-cewek remaja pun nggak jarang terlihat memakai riasan di wajahnya. Kalau ngomongin soal style make up, dari sekian banyaknya style, aku paling suka make up ala Korea. Selain simple dan clear, make up ala Korea membuat wajah tampak lebih muda. Aku pengen sharing 5 Korean beauty product favoritku yang selalu jadi andalan dalam bermakeup dan kebetulan semuanya produk dari Etude House. Siapa tau bisa kasih masukan juga buat jadi wishlist kamu. ;)

1. Etude House Precious Mineral Magic Any Cushion
Make Up ala Korea identik dengan wajah yang flawless sekaligus dewy. Base make up yang dikemas dalam bentuk cushion ini sangat praktis untuk digunakan. Cukup gunakan pada bagian-bagian tertentu seperti dahi, tulang pipi, hidung, dan dagu, untuk memberikan efek dewy pada wajah. Aku suka sekali dengan sensasi segar ketika mengaplikasikan base ini dan finishing resultnya juga ringan. Harganya pun cukup terjangkau, Rp 278.000,-. Menurutku efek dewynya lebih alami dan 'ramah' untuk kulit berminyak dibandingkan dengan Nymph Aura yang masih keluaran dari Etude House juga. Worth to try!

2. Etude House Precious Mineral BB Cream Cotton Fit
Aku termasuk orang yang nggak bisa setia sama 1 brand BB Cream. Dari awal kenal sama BB Cream sampai sekarang sudah lebih dari 5x gonta ganti merek dan jenis. Tapi BB Cream satu ini yang paling mengena di hati. Paling cocok deh maksudnya. Hehe. Teksturnya ringan dan mudah dibaurkan ke kulit. Nggak powdery atau cakey. Coveragenya juga lumayan oke, bisa menutupi redness dan noda bekas jerawat. Finishing resultnya dewy. Aku menyarankan untuk kulit jenis oily, jangan membaurkan BB Cream terlalu banyak karena saat wajah kita mulai berkeringat dan berminyak BB Creamnya tampak melted banget dan super oily. Aku menggunakan BB Cream dengan cara menggosok-gosokan BB Cream ke telapak tangan(yang sudah bersih tentunya) setelah itu tepuk-tepuk telapak tangan ke wajah. Hasilnya natural banget! Harga BB Cream ini Rp 568.000,-.

3. Etude House Oh My Eye Line
Boleh dibilang ini adalah item terpenting sepanjang masa. Haha. Soalnya kalau aku lagi males full makeup, aku cuma pakai eyeliner sama lip tint doang. Alhasil sebelum eyelinernya habis, aku harus sedia cadangannya. Etude House Oh My Eye Line ini adalah liquid eyeliner pertamaku. Brushnya yang tipis memudahkan kita untuk menggambar garis yang halus, runcing, dan dapat menjangkau mata bagian dalam(dekat tearduct). Harganya cukup terjangkau, Rp 168.00,-.

4. Etude House Lovely Cookie Blusher
Sesuai dengan namanya, blush on ini bentuknya seukuran cookie. Selain kemasannya yang cute, blusher ini juga bringable karena sudah ada puff di dalamnya. Untuk packaging menurutku Etude House emang jagonya. Setiap release make up series baru, aku pasti langsung tutup mata dan kekep dompet, sakingan ga tahan pengen beli semuanya. Haha. Back to blusher, blush on cute seharga Rp 248.000,- ini memang nggak terlalu pigmented, hasilnya menjurus ke natural. Jadi kalau buat makeup ala ala Kim Kardashian kayaknya hampir ga mungkin ya. Hehe. Tapi karena aku menganut paham makeup natural, aku fine-fine aja dengan ketidak-pigmented-an blusher ini. Oh ya satu lagi, blusher ini sedikit berglitter. Do you wanna try?

5. Etude House Fresh Tint

To be honest, aku belum pernah beli full sizenya. Aku selalu pakai yang dari sample sachet. Kebetulan kalau menang giveaway, nggak tau kenapa sering banget nyelip sampe sachetnya Etude House Fresh Tint ini. Selama pakai lip tint ini aku happy banget dengan resultnya. Pigmented, long lasting, dan moist! Be right back ya, aku mau nabung Rp 248.000,- dulu buat beli lip tint ini, hehe.

Nah, barusan kan aku sudah sharing tentang kelima Korean beauty product favoritku. Terus biasanya banyak yang nanya, "Kak, beli dimana ya produk kayak gini?" atau "Di kotaku belum ada counter produk itu. Boleh recommend online shop yang trusted?". Jangan khawatir, girls! 5 produk favorit yang barusan aku share itu, semuanya ADA di www.sociolla.com !
Ada yang belum tau tentang Sociolla? Sociolla adalah Your Online Beauty Destination yang artinya e-commerce yang menyediakan produk-produk kecantikan secara lengkap dan terpercaya. Dari make up, skin care, hair care, fragance, dan beauty tools, semuanya ada. Dan nggak perlu ragu, karena semua produk kecantikan yang tersedia di Sociolla dijamin keasliannya dan telah memiliki sertifikat BPOM(Badan Pengawas Obat dan Makanan).

Anyway, selain shopping kita juga bisa sekalian ngumpulin point belanja lho. Rp 50.000,- = 1 point. Misalnya kamu belanja senilai total Rp 500.000,- berarti kamu dapat 10 point, dan seterusnya. Setelah mencukupi, point-point ini dapat dikumpulkan lalu ditukarkan dengan membership.
Wah, banyak banget ya keuntungannya! Belanja sekarang yuk mumpung lagi ada discount sebesar Rp 50.000,- untuk minimum pembelanjaan Rp 200.000,-. Caranya gampang banget! Cukup enter code, YANITASYA50 pada saat kamu checkout. Happy shopping!


No comments:

Post a Comment